Pemberitahuan oleh Kepala SMA 1 Wiradesa Terkait Kegiatan Belajar Mengajar Siswa dan Pencegahan Viru

By Administrator 16 Mar 2020, 13:39:09 WIB Sekolah Kita
Pemberitahuan oleh Kepala SMA 1 Wiradesa Terkait Kegiatan Belajar Mengajar Siswa dan Pencegahan Viru

Pemberitahuan oleh Kepala SMA 1 Wiradesa Terkait Kegiatan Belajar Mengajar Siswa dan Pencegahan Virus COVID-19

Kepada Yth
Bapak/Ibu Wali Siswa Kelas X, XI, dan XII
SMA Negeri 1 Wiradesa Kab. Pekalongan
di Tempat

Dengan hormat,

Berdasarkan Surat Edaran dari Dinas Pendidikan dan kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Nomor 443.2/08991 tanggal 15 Maret 2020 tentang Pengaturan Pelaksanaan Ujian Nasional/Ujian Sekolah dan Kegiatan Belajar Mengajar Pada SMA, SMK, dan SLB Provinsi Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2019/2020 dan dengan mempertimbangkan penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19), yang cenderung makin meluas serta ditetapkannya COVID-19 sebagai pandemi global oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO), kami sampaikan dengan hormat hal-hal yang berkaitan dengan Kegiatan Belajar Mengajar dan Ujian Nasional berbasis Komputer (UNBK) untuk siswa kelas XII di SMA Negeri 1 Wiradesa Kabupaten Pekalongan sebagai berikut:

    1. Terhitung mulai hari Senin, 16 Maret 2020 s.d 29 Maret 2020 (14 hari), proses belajar mengajar dialihkan secara mandiri di rumah masing-masing siswa. Semua siswa libur dan belajar mandiri di rumah dengan buku, akses internet, dan fasilitas lain yang dimiliki.
    2. Tugas belajar mandiri akan disampaikan oleh guru mapel melalui group WA kelas masing-masing.
    3. Selama pelaksanaan belajar mandiri sebagaimana tersebut di atas, kegiatan siswa di sekolah dan diluar sekolah yang sudah direncanakan akan ditunda sampai batas waktu yang belum ditentukan. Siswa diharapkan untuk:
      a. Tidak melakukan perjalanan keluar wilayah tempat tinggalnya/kerumunan orang banyak,
      b. Menjaga kesehatan diri dengan mencuci tangan dan berperilaku hidup sehat,
      c. Terus melakukan pemantauan kesehatan apabila sedang sakit,
      d. Mengikuti petunjuk pencegahan COVID-19 sebagaimana Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 3 tahun 2020 tentang pencegahan Corona Virus Disease (COVID-19).
    4. Pelaksanaan UNBK kelas XII SMA Negeri 1 Wiradesa tahun pelajaran 2019/2020 untuk sementara masih sesuai dengan jadwal yaitu tanggal 30 Maret 2020 s.d 2 April 2020.
    5. Surat edaran libur ini berlaku dinamis dan apabila ada perubahan akan kita informasikan ulang. Hal-hal yang belum jelas dapat dikomunikasikan ke SMA Negeri 1 Wiradesa melalui WA.

Demikian untuk dapat dijadikan perhatian dan dilaksanakan sebagaimana mestinya. Atas kerjasama Bapak/Ibu semua, kami ucapkan terima kasih.

 

Kepala SMA N 1 Wiradesa


Teguh Priyatmo Hadi, S.Pd., M.Pd
NIP 196911291997021004



*surat pemberitahuan ini silakan bisa unduh disini.




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

Write a comment

Ada 1 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment


Principal

Kepala Sekolah
Dra. Heti Puryanti
Baca Sambutan

Link Terkait